Tidak terasa hari Senin datang kembali. Hari yang sesak dengan kesibukkan. Sepertinya semua orang benci hari Senin (apa cuma saya…hahag…). Entahlah, mungkin banyak juga orang yang merindukan hari Senin. Tapi tidak dengan saya! Hari Senin adalah hari paling membosankan dan terasa amat sangat panjang. Sepertinya semua kegiatan banyak mengantri di hari Senin. Padahal tidak terasa kemarin masih hari minggu kerjaannya cuma tiduran di rumah. Malas rasanya untuk mulai beraktivitas lagi di hari Senin. Tapi apa boleh buat, demi mengisi perut saya harus bangun juga buat makan sahur (kan tiap hari…). Dan selanjutnya memulai kegiatan yang lain. Salah satu kegiatan awal adalah memberi makan blog ini dulu sebelum sahur. Kasihan, sudah dua hari tidak makan.
Setelah mengkudeta piranti online dari tangan pemilik sesungguhnya, saya bergegas untuk login blogger.com. Setelah semua halaman terload penuh nampaknya saya masih belum punya ide buat menulis. Saya obrak-abrik kulkas blog saya ternyata tidak ada makanan. Maklumlah akselerasi otak sangat lambat sehingga perlu berjalanan lama dulu agar mencapai kecepatan maksimal. Ea sudahlah, saya coba alihkan dengan buka situs favorit livescores.com. Walah…ternyata tim favorit saya AC Milan belum main! Padahal sudah kunanti. Akhirnya mata ini melirik pada bagian yang lain. Ternyata Barcelona sedang bertanding. Langsung saja reflek nyetel TV dan berselancar mencari channel pertandingan tersebut. Haduh…ternyata skornya sudah 3 kosong telat ane! Tapi tidak ada kata terlambat yang ada hanya malas.
Setelah ku simak beberapa menit ternyata pertandingan nampaknya tidak berkembang. Barcelona masih menguasai pertandingan dan Satander tidak bisa berbuat banyak. Nampak serangan Barcelona masih di dominasi oleh Alves dan Messi. Sungguh sangat membosankan sehingga saya memutuskan untuk berselingkuh ke channel lain. Nonton Moto GP saja. Sambil menunggu update hasil pergulatan AC Milan vs Lecce. Walah…ternyata Stoner jatuh dan terlihat Dani Pedrosa masih memimpin jauh. Begitulah laporan sementara dari Indianapolis.
Sungguh menyenangkan jika semua informasi dan hiburan dapat kita nikmati dengan mudah seperti ini. Semuanya berserakan tinggal pilih saja. Saya berpikir bagaimana dengan pemenuhan kebutuhan informasi orang beberapa dekade yang lalu? Belum ada internet, surat elektronik, HP apalagi Blekberi. Tidak terbayangkan betapa susahnya hanya sekedar untuk menghubungi pacar. Dan pemenuhan informasi masih tergantung surat kaleng, media cetak dan TV 3x4 hitam putih.
Semuanya terjungkir balikkan saat ini. Penyampaian informasi sangat beragam caranya. Cetak bisa elektronik oke. Pengembangan teknologi juga diperuntukan untuk megembangkan sarana kebutuhan informasi. Apalagi sekarang sudah ada internet dan sangat mudah untuk menggunakannya. Dan baiknya lagi kita juga diberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam penyebaran informasi.
Lewat blogging pun kita sudah memberdayakan penyampaian informasi lewat dunia maya. Selalu meluncurkan informasi yang bermanfaat dengan berbagai macam tema yang bisa kita sampaikan. Bisa soal blogging dan info lain seperti tentang jejaring social, gossip, berita harian, informasi unik, sejarah, dan lain sebagainya. Semuanya sah-sah saja dan disesuaikan dengan tema anda. Asalkan informasi itu tidak menimbulkan gundukan hawa nafsu dan berdampak pada timbulnya adu jotos dalam arti yang sesungguhnya.
Saya ingat pengajian terakhir yang saya ikuti 6 tahun lalu. Waktu itu Pak Ustad menyampaikan pentingnya ilmu dalam keseharian. Seperti yang dikatakan bahwa, “Sampaikanlah ilmu walau hanya satu ayat!” Kalau tidak salah seperti itu bunyinya. Hal itu mengindikasikan tidak memandang siapapun asal kita mampu dan memiliki pengetahuan yang cukup tidak salahnya untuk berbagi. Karena kita blogger ya informasi itu dapat kita sampaikan lewat artikel yang kita launching lewat blog kita. Blog adalah media bagi kita untuk berbagi. Berbagi ilmu, pengalaman, penderitaan dan berbagi uang mungkin. Yang penting apa yang kita bagikan tersebut tidak akan menimbulkan adu jotos dalam arti yang sesungguhnya.
Bagi saya informasi tidaklah harus baru. Seperti artikel ini yang pasti sudah sering anda dengarkan dan sungguh sangat membosankan. Sampai-sampai tangan anda ingin segera mengklik tanda x di pojok kanan atas…hahag… Tapi saya hanya sekedar mengingatkan agar anda tetap termotivasi untuk selalu berbagi. Tentu saja dengan menulis. Sudah ada ganjaran yang menunggu anda karena telah berbagi. Apa itu? Pahala dan Tante Alexa.
Bayangkan saja kalau saya mengingatkan anda maka paling tidak saya dapat satu pahala. Dan ketika anda mengingatkan orang lain anda dapat pahala dan saya juga ikut kecipratan pahala karena sudah mengingatkan anda. Seperti halnya bisnis afilliasi untuk mendapatkan referral. Semakin banyak referral maka keuntungan kita akan semakin bertambah dan begitu seterusnya. Tante Alexa pun juga akan semakin singset tentunya karena postingan juga suguhan untuk pengunjung.
Berbagi ilmu tentu saja akan menguntungkan siapapun. Yang jelas akan menambah wawasan. Bila dibicarakan dari segi waktu dan temuan. Tidak ada hal yang baru di dunia. Kalau anda tahu berati itu sudah ada. Kita semua pasti akan tahu. Yang membuat kita tidak tahu hanya karena kita tidak pernah merasa penasaran. Dengan rasa penasaran itu kita akan mencari. Dan dengan sebuah ilmu semoga saja rasa penasaran itu terobati. Asalkan ilmu tersenut tidak menimbulkan adu jotos dalam arti yang sesungguhnya. Keep writing and posting…jangan pelit kawan karena ilmu harus dibagi bukan dipendam. Semoga bermanfaat.
Ohh…sekedar informasi. Hingga tulisan ini ditulis AC Milan unggul 3-0 di babak pertama (Pato ’16, T.Silva ’23, Pato ’28). Barcelona menang 3-0 dan Pedrosa memenangi GP Indianapolis setelah melibas Ben Spies! Sekian Blogger Durhaka News.
wah...... infonya lengkap ni. makasi, mas. kebetulan saya tidak nonton. berbagi itu memang salah satu pondasi dasar blogging mas.
BalasHapussaya baru tau kalo si tante bs ngasi pahala lho..... ada-ada aja, mas ayub ini.
tetap menulis dan berbagi mas
walah...kaget saya subuh-subuh ada yang koment...hehe...
BalasHapusyap...berbagi ea menulis mas...sayang saya masih lemot nulisnya...hahag...
hahag...pahalanya ya ranking itu...anggaplah sebagai hadiah...
ea mas...baru sempat nulis soalnya kemarin ngoprek-ngoprek template dan kurang tidur...jadi baru bisa update nie...trima kasih...
pantas kemarin blog ini sepi, dan waktu baru buka. ada kejutannya.......
BalasHapuswaktu ini topi baru, sekarang baju baru. mentang-mentang mau lebaran ya, mas. hahag....
semoga setelah topi dan baju baru, blognya tambah gemuk. dan semoga yang punya tidak baru
Hmm ... makin menggeliat aja nih kata2 ma Ayub.
BalasHapusYa saya setuju sekali dg judul tulisan ini. Malah ingin mengganti kata "jangan" dg "haram"...
Kalau soal cerita bola, saya angkat tangan.
Tp cerita soal update, ngantuk saya hilang, walaupun sering tertidur di warnet...
Saya sangat memuji tulisan ini: Jangan Pelit untuk Berbagi. Karena cocok sekali dengan deskripsi blogernas: Belajar dan berbagi seputar blogging....ckck
Dan kalimat yg paling menarik adalah kalimat yg terakhir dari tulisan ini...
>>Mas Dearryk
BalasHapushahag...ea mas...mungkin kemarin kurang tidur...dari malam sampai subuh nyari template...untung dapet...paginya ngoprek-ngoprek...mumpung maw lebaran...beliin baju baru buat blog...hahag
hahag...terus malam berikutnya ada temen maen ke rumah...jadinya PSan mpe subuh update sebentar terus langsung tidur...hehe...dan sekarang bangun lagi...
ea mas...sekrang targetnya per 2hari 3...sedikit...sedikit...hehe...
kalau pemilik tidak pernah berubah...semoga jadi lebih baik saja...hahag...
>>Pak Anas
hahag...bagus juga Pak...mungkin besok"saya akan pakai kata yang lebih kejam lagi biar wahhh...
wah...secara tidak langsung nyerempet blogernas nie...hehehe...memang blog Bapak terbukti tidak pelit terlihat dari posting sehari sampai 5 artikel...hehe...
hemm...memang itu intinya Pak...saya tadinya ingin bold tapi kog jelek...jadinya dibiarkan tersembunyi saja...
ilmu sing manfaat kuwi ganjarane ra bakal pedhot....... mpun ngoten mawon... wassalamualaiakum wr wb.....
BalasHapustjahahag...ea mas...sampai mati ilmu itu akan mengamankan kita dari siksa kubur...tapi kalau ilmunya ilmu nakal ea sudah...tinggal nggu saja catatan dosa numpuk dan siksaan datang...hehe...
BalasHapuswaalaikum sallam wr.wb.
Ayub,
BalasHapusApa maksud Anda dengan kalimat (kutip): "...Tidak ada hal yang baru di dunia..."?
Awam saya berkata,"Bukankah HTML5, SVG, MathML, dan CSS3 itu relatif baru?"
wah...ea mas...terima kasih buat pertanyaannya eank bikin pusing...hehe
BalasHapusmaksudnya tulisan saya ini ea tema-tema yang sering kita bicarakan selama ini...itu adalah tema yang diulang-ulang seperti contoh tulisan di atas..kita lihat dari munculnya ilmu tersebut...sudah ditemukan sejak lama dan kita baru tahu atau sebenarnya kita sudah tahu...ambil contoh saja tentang Agama kalau kita membicarakan tentang cara sholat maka ilmunya sudah mendunia...ilmunya sudah ada sejak lama...tapi setelah kita membaca tuntunan sholat yang benar kita sadar ada kesalahan dalam prakteknya...maka kita akan merubahnya sesuai tuntunan yang benar menurut mahzab yang kita pelajari...ilmu tata cara sholat itu kan tidak baru tapi ada sejak lama sudah ada...sesuai tuntunan Hadis Dan Al Qur'an...hanya saja kita baru tahu sekarang....mungkin yang anda maksud adalah kata "kita semua pasti tahu"...kalau begitu saya akui kesalahan dan segera dikoreksi...dan mungkin maksud anda juga "bagaimana dengan penemuan yang akan datang?"...
hehe...bagaimanapun juga HTML5, SVG, MathML, dan CSS3 itu bukan barang yang baru ditemukan tadi sore...ditemukan seminggu atau sejak lama ada...bukan ditemukan baru-baru saja...tapi kita saja eank tidak tahu...saya bukan orang ahli ginian soalnya..kita memang awam tapi itukan temuan yang sudah berwujud artinya sudah ada...kita mungkin tidak tahu...tapi dengan mencari tahu ilmunya kita akan tahu...
*apa mungkin yang anda maksud dengan kata-kata, "kita semua pasti tahu" kalau saya lihat ini yang salah...atau yang anda maksud adlah temuan pengetahuan yang akan datang?...terima kasih buat koreksi dan tanggapannya...
gimana Mas? mungkin jawabannya belum memuaskan...terima kasih...