AyubAdiputra | Odd Blogger | Programming


Tujuan Membuat Blog, Mencoba Untuk Berbagi

Tujuan membuat blog
Apa tujuan membuat blog untuk anda?  Pasti punya visi dan misi tertentu ya?

Apa tujuan Anda membuat blog? Monetize? Mempromosikan produk? Berbagi pengalaman pribadi? Berbagi ilmu dengan para teman? Atau anda punya alasan terselubung lain? Saya yakin Anda semua memilki tujuan untuk membuat blog. Asalkan bukan tujuan yang dapat menimbullkan adu jotos dalam arti yang sesungguhnya. Saya yakin setiap blogger memiliki visi yang berbeda. Menurut saya blog adalah cerminan penulisnya! Contohnya blog ini yang acak-acakan dan tidak jelas apa isinya. Seperti yang punya blog ganteng.

Saya mau curhat tentang tujuan awal saya membuat blog. Bukan bermaksud untuk menggurui atau semacamnya. Tapi ingin share saja biar unek-unek yang ada di kepala kotor ini bisa keluar. Walaupun banyak yang bilang tulisan seperti ini lebih baik ditulis saja di diary. Kan blog diary saya, tiap hari saya menulis di blog ini (walaupun tidak setiap hari posting). Jadi tidak ada salahnya saya tulis disini. Daripada mereka yang menganggurkan blog dengan alasan tidak bisa menulis. Konyol!

Saya baru mengenal blog beberapa bulan yang lalu. Saya sadar kemampuan menulis dan daya pikir saya untuk mengapresiasikan tujuan membuat blog saya masih sangat rendah. Tujuan awal sayapun waktu itu hanya ingin memonitize blog ini saja. 

Tapi lama kelamaan saya juga bosan juga jika terus berusaha memonitize blog ini. Saya tahu tujuan membuat blog seperti ini  sangat sulit bagi saya yang masih baru buat blog. Mungkin saya berbeda dengan teman-teman dan para senior yang telah ahli di bidang blogging ini. Akhirnya setelah sering blogwalking saya dapat jawaban. 

Kenapa tidak mencoba untuk berbagi?

Ini dia jawaban yang saya cari! Mengapa tidak mengubah tujuan membuat blog saya untuk berbagi ilmu. Tapi saya berpikir lagi. Yang mau dibagi ilmu apa? Saya bukan ahli komputer. Bukan master blog atau internet. Tapi ada kemampuan lain yang cukup saya kuasai, walaupun bukan masternya. Otomotif, sepakbola dan sejarah, tiga kata yang kalau dalam ilmu pendidikan bertolak belakang. 

Langsung saja saya buat blog untuk otomotif www.adiautotech.blogspot.com (sudah tidak aktif) yang saya peruntukan bagi pelajar SMK dan pemula. Karena saya sendiri baru lulus sekolah dan sadar kalau kadang-kadang para pelajar nakal seperti saya pasti bakal mencari artikel untuk dibuat tugas sekolah. Jadi tujuan membuat blog ini adalah “membantu” anak sekolah dan para pemula mendapatkan materi dasar otomotif.

Tujuan membuat blog yang lain yaitu berbagi ilmu sejarah. Saya cinta sejarah, karena saya tertarik dengan segala sesuatu hal yang bersifat cerita yang jelas dan runtut. Apalagi kalau sejarahnya berhubungan dengan perang. Sampai-sampai kata temen-temen dulu saya disuruh buat prasasti saja. Tapi kalau ini sasarannya bingung. Mengapa? 

Karena orang-orang lebih tertarik dengan teknologi bukan sejarah. Tapi bagaimana dengan turis? Benar sekali, untuk tujuan membuat blog yang satu ini saya peruntukan untuk orang luar, karena banyak yang penasaran dengan sejarah bangsa ini. Tapi tetep aja saya mau membantu teman-teman Indonesia juga, karena pasti banyak juga yang suka hal-hal berbau sejarah. Nggak ada salahnya nanti saya masuk forum-forum sejarah, sekalian promosi Indonesia. 

Dapat lagi tujuan membuat blog yang lain. Promosi negeri, walaupun saya tahu negeri ini sedang mengalami masa sulit. Dengan para pejabat yang korup dan sebagian aparat Negara yang berlaku berlebihan. Yang seakan-akan mengekang kebebasan orang-orang seperti saya ini. Malah curhat.

Terus apa tujuan membuat blog ini? Saya sudah dapat langsung dari dunia imajinasi ! Saya akan terus belajar tentang blog, internet, dan blogging dari teman-teman dan para blogger lain. Jadi nanti saya bisa share dengan bahasa saya sendiri. Saya juga akan belajar menulis dan mengasah pikiran saya di blog ini. 
Saya ingin jadi blogger yang bijak. Dan yang utama adalah ingin share apapun disini. Termasuk tentang news and football tapi dalam bahasan blogging. Kalau memonitize masih jauh dari pikiran. Mungkin masih lama butuh tahunan karena kita perlu untuk membangun popularitas untuk blog kita.

Menurut saya, saat ini blog adalah apresiasi isi otak. Seperti kehidupan kita. Jika kita sudah lulus sekolah kita mau kemana? Kuliah atau bekerja? Jika sudah lulus kuliah kita mau apa? Jadi peneliti atau bekerja? Saya yakin, tujuan hidup adalah bekerja untuk mencari uang agar dapat melangsungkan hidup. Tapi itu bukanlah tujuan yang utama, pengennya sih hidup kaya, hura-hura dan mati masuk surga. 

Bagi saya blog ini seperti awal bagi saya untuk kembali kebangku sekolah. Yaitu untuk belajar. Dengan jelasnya tujuan membuat blog, saya harap saya bisa mengarahkan blog ini jadi baik karena banyak kekurangan di sini. Bagaimana dengan anda? Apakah tujuan membuat blog bagi anda? Pasti anda mempunyai jawaban yang terbaik untuk hal ini. Setiap orang pasti punya jawaban berbeda yang harus kita hargai pendapatnya dan kita tidak boleh saling menyalahkan.


6 Komentar:

  1. bagus sekalo Sob... yang penting niat tulus untuk berbagi apapun yang bermanfaat dg ikhlas..pada saatnya pasti ada balasannya..aminn..

    Ada sebuah sabda Nabi " sebaik baik manusia adalah yang bermanfaat untuk orang lain"..jadi kalau di dunia blogging " sebaik baik blog adalah yang bermanfaat untuk blog lain"..
    keep spirit..and thank..

    BalasHapus
  2. terima kasih buat kunjungan anda mas..
    dan trma kasih jga buat motivasi dan pesannya mas...
    saya akan berusaha buat share segala hal yang bermanfaat di sini...
    Amin...

    BalasHapus
  3. Dah tepat sikpanya nih mas. Jadikan aja blog tempat berlatih dulu. Awalnya belajar nulis. Terus cara mendatangakan pengunjung. Kalau pengunjung dah ramai, baru di mognetizing. Tp kalau dibalik biasanya kita bisa bosan dan lelah sendiri.

    BalasHapus
  4. Wah..
    thanks..,mas buat motivasinya...
    jadi tambah semanngad nie...
    btul mas...
    butuh wktu untuk bngun popylaritas blog ini...
    thanks buat knjungnnya...

    BalasHapus
  5. Nice article:D
    Jadi makin semangat ngeblog.

    BalasHapus
  6. @Vinca Suci Ramadhini
    Iya, semoga acara ngeblognya terus dan makin semangat. Terima kasih.

    BalasHapus

Feel free to post a comment here. Tanggapan, pertanyaan, kritikan dan permintaan sangat berguna demi kemajuan blog ini. Mohon maaf untuk komentar spam dan yang hanya mencari backlink/beriklan atau kunjungan balik semata tidak akan ditampilkan. Be a smart comentator, thanks and happy surfing !!!

 

Statistik

Subscribers

Display Pagerank

Join This Blog