AyubAdiputra | Odd Blogger | Programming


Manfaat Membuat Email Dalam Kehidupan Sehari-Hari

Manfaat Email Dalam Kehidupan Sehari-Hari
Di tahun 2010 ini penggunaan surat tulis atau cetak yang dikirim melalui kotak pos sangat jarang dilakukan. Hal ini disebabkan karena surat yang dikirim melalui post membutuhkan waktu yang lama dan kurang praktis. Apalagi dengan adanya kemajuan teknologi seperti layanan mobile dan internet menjadi alternatif lain dalam melakukan komunikasi dengan orang lain. Dan ini semakin menguatkan manfaat email dalam kehidupan sehari-hari.

Surat tertulis cetak masih digunakan untuk komunikasi yang bersifat formal, seperti antar instansi pemerintah dan dunia pendidikan. Namun, terkadang banyak orang yang beralih menggunakan  email untuk melakukan pengiriman surat formal karena praktis dan cepat. Dan ada juga lamaran pekerjaan yang menggunakan email untuk mengirimkan surat lamaran dan juga CV pelamar kerja. Ini menjadi gambaran pentingnya email dalam kehidupan kita.

Email atau surat elektronik adalah sarana pengiriman surat melalui dunia maya. Kita dapat mengirimkan email dari rumah (dengan komputer + internet connection) tanpa harus repot-repot ke kantor pos. Prosesnya cepat dan tepat. Selain mengirim surat tulis kita juga dapat mengirim data lagu, file gambar, dan file lain yang dikompres. Banyak kantor-kantor yang memanfaatkan keunggulan ini mengingat pentingnya email dalam kehidupan sehari-hari.

Alamat email ditandai dengan sebuah akun seperti namapilihanmu@yahoo.com atau namapilihanmu@gmail.com (ini hanyalah contoh). Banyak sekali penyedia layanan email, tetapi yang paling sering digunakan adalah gmail dan yahoo. Perlu anda ketahui sebagian besar layanan registrasi di internet dilakukan dengan memasukkan alamat email. Contohnya seperti: facebook, twitter, memulai blogging lewat blogger.com, alat pembayaran paypal, atau untuk mengikuti program bisnis online baik pun anda membutuhkan alamat email. Alamat email merupakan jembatan informasi antara broker dan publisher. Jadi sudah taukan pentingnya alamat email dalah kehidupah sehari-hari. Mari kita buat dan rasakan manfaat email dalam kehidupan sehari-hari!

0 Komentar:

Posting Komentar

Feel free to post a comment here. Tanggapan, pertanyaan, kritikan dan permintaan sangat berguna demi kemajuan blog ini. Mohon maaf untuk komentar spam dan yang hanya mencari backlink/beriklan atau kunjungan balik semata tidak akan ditampilkan. Be a smart comentator, thanks and happy surfing !!!

 

Statistik

Subscribers

Display Pagerank

Join This Blog