AyubAdiputra | Odd Blogger | Programming


Cara dan Langkah-Langkah Membuat Email Gmail


Mungkin postingan ini kurang tepat jika ditulis karena setiap orang pasti bisa membuat gmail dengan mudah jika sudah berhadapan dengan www.gmail.com. Postingan cara dan langkah membuat akun Gmail ini saya buat untuk melanjutkan postingan beberapa hari yang lalu yang berjudul Kelebihan Akun Gmail. Tapi semuga saja bermanfaat buat teman-teman. Langsung saja ke TKP. 

1.  Buka alamat www.gmail.com.

2.  Klik Create An Account.
3.  Kemudian akan tampil form seperti ini. Isi semua data sesuai data diri anda.


4.   Contohnya, isi nama depan dan belakang anda.

cara langkah membuat akun gmail


5.  Tulis nama alamat gmail yang anda inginkan, kemudian klik tombol check avaibility untuk mengecek ketersediaanya sampai ada tulisan (alamat gmail-mu) is available.
cara membuat akun gmail

6.  Isikan password anda, kalau bisa sampai strong seperti ini. Tapi ingat jangan sampai lupa password sobat. Kemudian tulis lagi password yang sama di kolom bawahnya.

cara dan langkah membuat gmail

7.   Kalau begitu isi seluruh data yang lain sesuai dengan yang anda inginkan. Hasilnya seperti ini.
cara membuat dan langkah meracik akun gmail

8. Untuk verifikasi kata, kalau misalnya karakter itu sulit dibaca klik saja simbol kecil orang duduk di korsi roda (hahahag…) disamping kotak verifikasi kata.


9.  Kemudian akan muncul halaman yang meminta anda untuk memasukkan nomor HP. Hal ini dimaksudkan untuk memverifikasi akun gmail anda dan menghindari spammer. Tenang saja, anda tidak akan dikenai pulsa atau program yang aneh-aneh karena hanya disms 1 kali untuk menginformasikan nomor verifikasi anda dan langsung dikirim.
cara dan langkah membuat akun gmail

10. Setelah itu muncullah halaman untuk memverifikasi akun gmail anda. Masukkan kode  verifikasi yang anda terima
.
cara dan langkah membuat akun gmail

11.  Selamat alamat gmail anda sudah jadi. Klik Show Me My Account
.
cara dan langkah membuat akun gmail


12. Kemudian muncullah halaman awal dari gmail anda. Sebagai pembukaan anda akan memperoleh 3 pesan dari Gmail Team. Jangan lupa keluar/sign out agar alamat gmail anda tidak di hack orang-orang yang tidak bertanggung jawab
.
cara membuat akun gmail


13. Jika anda ingin membuka alamat gmail anda, tinggal masuk lewat www.gmail.com. Kemudian  masukkan nama pengguna dan password gmail anda
.
Cara Dan Langkah Membuat Akun Gmail

Saran saya, kalau anda ingin membuat akun gmail anda harus mengisikan formulir tersebut dengan cepat dan jangan diseling dengan pekerjaan lain. Soalnya saya pernah gagal gara-gara lama dalam proses pengisian. Padahal saya hanya kurang melakukan pengisian kode verifikasi angka. Demikian cara dan langkah membuat akun Gmail semoga bermanfaat.

0 Komentar:

Posting Komentar

Feel free to post a comment here. Tanggapan, pertanyaan, kritikan dan permintaan sangat berguna demi kemajuan blog ini. Mohon maaf untuk komentar spam dan yang hanya mencari backlink/beriklan atau kunjungan balik semata tidak akan ditampilkan. Be a smart comentator, thanks and happy surfing !!!

 

Statistik

Subscribers

Display Pagerank

Join This Blog